Pecah Rekor, Desa Wisata Penglipuran di 2024 Tembus 1juta Pengunjung

Kondisi Desa Wisata Penglipuran saat dipadati pengunjung, Sumber: Desa Wisata Penglipuran
Kondisi Desa Wisata Penglipuran saat dipadati pengunjung, Sumber: Desa Wisata Penglipuran

Kolomdesa.com, Bangli – Desa Wisata Penglipuran yang berada di Kabupateng Bangli, Bali pada 2024 ini mengalami pecah rekor dalam segi kunjungan wisata.

Seperti diketahui, desa wisata tersebut pada tahun ini menerima kunjungan sebanyak 1.023.143.

”Sepanjang tahun 2024 total kunjungan wisatawan ke Desa Penglipuran telah melampui angka sejuta, jauh melampui capaian tahun 2023 yang masih di bawah angka tersebut,” kata Manajer Desa Wisata Penglipuran, I Wayan Sumiarsa, Sabtu (4/1/2024).

Sumiarsa menjelaskan, pada tahun 2024 ini, jumlah kunjungan ke Desa Wisata Penglipuran melampui tahun-tahun sebelumnya. Bahkan dibandingkan tahun 2023 saat meraih predikat desa terbaik dari UN Tourism, jumlahnya masih unggul jauh tahun ini.

Adapun jumlah kunjungan pada tahun 2023 sebanyak 956.425 kunjungan. Berarti selisih kunjungan pada tahun 2024 ini mencapai 66.718 kunjungan.

”Desember 2024 menjadi momen bersejarah bagi Desa Wisata Penglipuran dengan total kunjungan mencapai 109.637 wisatawan, menegaskan desa ini sebagai destinasi utama untuk menutup tahun,” ujarnya.

Ia juga melihat tingginya kunjungan ke desa wisata di Bali bagian tengah ini menunjukan adanya pemerataan wisatawan. Yang mana diketahui semula hanya bertumpu di Bali Selatan.

Dari catatannya, dari 1.023.143 kunjungan sepanjang tahun, sebanyak 870.337 kunjungan adalah wisatawan domestik. Sementara wisatawan mancanegara hanya 152.806 kunjungan.

Penulis: Hafidus Syamsi

Editor: Danu

Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *