Kolomdesa.com, Mojokerto – Pemerintah Desa (Pemdes) Pungging di Kabupaten Mojokerto secara rutin mengadakan kegiatan donor darah sebagai langkah berkontribusi dalam upaya kemanusiaan.
Kegiatan ini diadakan atas kerja sama dengan Puskesmas Pungging serta PMI Kabupaten Mojokerto.
’’Memang sekitar 2 tahunan ini, kami secara rutin menggelar donor darah. Kegiatan ini merupakan kolaborasi berbagai pihak. Yakni Pemdes Pungging, Puskesmas Pungging dan PMI Kabupaten Mojokerto,’’ kata Paiman, Kepala Desa Pungging melalui Dwi Risdianto, S.Pd Sekretaris Desa Pungging. Kamis (7/11/2024).
Dwi menjelaskan bahwa kegiatan donor darah ini sangat bermanfaat bagi masyarakat setempat.
Kegiatan donor darah ini mengajarkan warga untuk saling membantu dan berbagi, di mana setetes darah bisa berarti kehidupan bagi orang lain. Sedangkan dari segi kesehatan, donor darah rutin diketahui mampu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida, sehingga membantu menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko kanker.
Selain itu, menurutnya, donor darah secara teratur dapat menurunkan kekentalan darah, yang bermanfaat bagi aliran darah yang lebih lancar.
Dwi menambahkan, dalam aspek perekonomian, kesehatan yang terjaga akan mendukung produktivitas masyarakat, sehingga roda perekonomian di Desa Pungging dapat berjalan lancar.
’’Intinya, dengan rutin menggelar donor darah diharapkan Pemdes Pungging ikut melakukan kegiatan kemanusian dan menjaga stok darah yang ada di Kabupaten Mojokerto khususnya,’’ ungkapnya.
Slamet Supriyanto, Kepala Bidang Administrasi Unit Donor Darah PMI Kabupaten Mojokerto, turut mengapresiasi Pemdes Pungging atas kontribusi mereka dalam menjaga ketersediaan stok darah di Mojokerto. Dengan melakukan kegiatan donor darah yang rutin dilakukan selama ini, diharapkan bisa memberikan nilai yang posotif bagi kelanjutan hidup orang banyak.
’’Memang selama ini Pemdes Pungging 2-3 kali rutin menggelar kegiatan donor darah. Tiap Kegiatan mobile unit (MU) diperoleh rata-rata sekitar 20-30 kantung darah,’’ jelasnya.
Slamet juga menyebutkan bahwa semakin banyak desa di Kabupaten Mojokerto yang turut mengadakan kegiatan serupa, menunjukkan peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah.
’’Sekarang Pemdes yang ada di Kabupaten Mojokerto banyak yang melakukan kegiatan kemanusiaan ini. Semakin banyak orang yang sadar akan pentingnya donor darah. Hampir semua desa sudah melakukan kegiatan donor darah yang berkoordinasi dengan PMI Kabupaten Mojokerto,’’ pungkasnya.
Dengan kegiatan ini, Pemdes Pungging berharap dapat terus berkontribusi dalam upaya kemanusiaan serta menjaga ketersediaan stok darah di Kabupaten Mojokerto.
Penulis : Moh. Mu’alim
Editor : Danu