KEEROM, – Dalam rangka upaya meningkatkan perekonomian masyarakat, Bupati Keerom Piter Gusbager menyerahkan dua unit mobil operasional ke Kampung Yeti dan Pitewi, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom. Hal itu dimaksudkan agar mempermudah mobilitas untuk mengangkut hasil pertanian di dua kampung tersebut.
“Mobil ini kalau tidak dijaga, maka tahun depan tidak saya bantu lagi. Karena mobil ini sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat kampung,” kata Piter, Minggu (30/7/2023).
Orang nomor satu di Kabupaten Keerom ini mengatakan, tujuan memberikan bantuan kendaraan itu untuk mengakut hasil pertanian masyarakat dari kampung ke pasar-pasar baik yang ada di wilayah Kabupaten Keerom maupun daerah lain. Untuk itu, dia meminta agar dua kendaraan tersebut harus dijaga sebaik-nya agar tetap bisa digunakan untuk mobilitas.
Pada kesempatan tersebut Piter juga menegaskan, kendaraan tersebut tidak boleh dikendarai oleh orang yang sedang mengkonsumsi minuman keras (miras). Selain itu, menurut Piter, masyarakat Kabupaten Keerom harus bersyukur karena mendapatkan bantuan kendaraan yang layak dalam menunjang aktivitas ekonomi.
“Tidak boleh orang mabuk bawa mobil ini, dan harus dirawat baik, rutin ganti oli, karena itu penting. Seluruh Papua, tidak ada bupati yang memberikan bantuan untuk menunjang aktivitas ekonomi rakyat, ini hanya baru ada di sini (Keerom) dan sudah berjalan sejak 2021, 2022, hingga saat ini di seluruh kampung,” tandasnya.
Penulis: Habib
Editor: Rizal Kurniawan