Pemdes Cahaya Batin Gelar Musdesus Penetapan Calon Penerima BLT-DD 2025

Musdesus Penetapan Calon Penerima BLT-DD 2025. Sumber: Totabuan.News
Musdesus Penetapan Calon Penerima BLT-DD 2025. Sumber: Totabuan.News

Kolomdesa.com, Kaur – Pemerintah Desa Cahaya Batin, Kecamatan Semidang Gumay, Kabupaten Kaur melaksanakan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus). Musyawarah tersebut dilakukan guna untuk menetapkan penerima BLT-DD berdasarkan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat.

Kepala Desa Cahaya Batin, Hanifatus Sholihin menyampaikan penetapan calon penerima BLT-DD berdasarkan hasil dari survey yang telah dilaksanakan oleh tim yang dibentuk untuk meninjau dan mengevaluasi calon penerima yang memang memenuhi kriteria penerima BLT-DD.

“Sehingga Desa Cahaya Batin menetapkan 5 Keluarga Penerima Manfaat BLT-DD tahun anggaran 2025 yang telah memenuhi kriteria sebagai penerima,” kata
Hanifatus, Kamis (16/01/2025).

Sementara itu, Camat Semidang Gumay Yuhardi mengingatkan kepada Pemerintah Desa Cahaya Batin dalam menghadapi tahun anggaran 2025. Jika ada administrasi yang belum terselesaikan agar secepatnya diselesaikan, supaya tahun anggaran 2025 dapat berjalan dengan baik.

“Kami menghimbau kepada warga agar lebih meningkatkan pengamanan agar keamanan desa dapat terjaga untuk meminimalisir terjadinya hal-hal yang akan merugikan warga, termasuk juga agar lebih memperhatikan anak-anak muda untuk dihimbau jangan sampai terlibat dalam minum-minuman keras dan obat-obat terlarang,” ujarnya.

Ia mengajak masyarakat untuk lebih meningkatkan pengamanan desa, ditengah baru baru ini banyak terjadi pencurian.

Penulis: Wafi
Editor: Aziz

Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *