Puluhan Warga Desa Berang Tuntut Anggota Brimob Usai Tembak Warga

Puluhan warga saat berkumpul di Kantor Desa Berang. Sumber bangkapos.com
Puluhan warga saat berkumpul di Kantor Desa Berang. Sumber bangkapos.com

Kolomdesa.com, Bangka Barat – Puluhan Warga Desa Berang, Kecamatan Simpang Tirap, Kabupaten Bangka Barat menuntut salah satu anggota Brimob Polda Bangka Belitung. Hal ini dikarenakan telah menembak warga hingga tewas saat melakukan pengamanan perkebunan perusahaan sawit.

“Menembak warga kami pak, dulu pernah kejadian yang pertama anggota Brimob menembak di perkebunan PT THEP di Desa Berang. Itu korbannya Meri (29) sekarang sudah meninggal. Yang kedua ini Beni, warga Desa Berang di PT BPL, tetapi sudah domisili di Desa Tugang. Jadi oknum anggota Brimob itu sudah dua kali, melakukan penembakan warga Desa Berang,” ujar warga Desa Berang Romi, Senin (25/11/2024).

Ia menjelaskan, dalam pertemuan itu, warga melakukan dialog terbuka dengan sejumlah Forkopimda Bangka Barat, seperti Wakil Bupati Bangka Barat Bong Ming Ming, Kapolres Bangka Barat Ade Zamrah dan Dansat Brimob Polda Babel.

Warga yang berkumpul meminta, polisi menindak tegas oknum anggota Brimob yang melakukan penembakan warganya.

Hal senada disampaikan oleh Kades Berang, Beni Bastari bahwa oknum anggota yang menembak warga desa agar diproses hukum dengan seadil-adilnya. Menurutnya tindakan yang dilakukan oleh oknum Brimob tersebut berlebihan sehingga membuat warganya tewas.

“Di proses seadil-adilnya, berdasarkan hukum atau supaya memberikan efek jera ke APH. Jangan sampai penindakan ini dilakukan hal seperti itu. Memberikan pelajaran jangan langsung tembak menembak di tempat,” tutupnya.

Penulis: Wafi
Editor: Aziz

Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *