Malasigi Village Raih Juara I Desa Wisata Rintisan ADWI 2024

Perwakilan Pengelola Desa Wisata Malasigi Village menerima hadiah pada malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024. Sumber : sorong.tribunnews.com
Perwakilan Pengelola Desa Wisata Malasigi Village menerima hadiah pada malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024. Sumber : sorong.tribunnews.com

Kolomdesa.com, Sorong – Malasigi Village, Distrik Klayili, Kabupaten Sorong berhasil meraih juara I Desa Wisata Rintisan 2024. Penentuan pemenang diumumkan pada malam Anugrah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024 di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Minggu (17/11/2024).

Dari hasil kejuaraan yang diraih, Desa Malasigi membawa pulang piala dan uang pembinaan senialai Rp40 juta. Desa Wisata Malasigi memiliki banyak keunikan yang dapat dijadikan sebagai tempat wisata.

“Selain Desa Wisata Malasigi yang dikenal sebagai desa yang memiliki kawasan hutan juga terdapat tempat yang memiliki sumber air panas. Selain itu, Desa Malasigi ini juga terdapat gua,” ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kab. Sorong, Hendrik, Jumat (14/6/2024).

Hendrik menjelaskan, hal lain yang menjadi keunikan di Desa Wisata Malasigi adalah memiliki jenis pohon yang disukai oleh burung Cendrawasih, sehingga burung Cendrawasih dapat di temu di pohon tersebut.

“Burung-burung cenderawasih ini tidak sembarangan hinggap di pohon, hanya pohon tertentu saja, sedangkan di Kampung Malasigi ini terdapat jenis pohon tersebut, sehingga burung cenderawasih banyak ditemui di pohon itu,” tutupnya.

Penulis : Roman
Editro : Aziz

Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *