Kolomdesa.com, Sorong – Posyandu Aswaraya, Kelurahan Klawigi, Kecamatan Sorong Manui, Kota Sorong menggelar program pencegahan stunting. Program ini bertujuan untuk menurunkan angka stunting di Kota Sorong melalui berbagai layanan gratis, seperti imunisasi, pemberian vitamin A, susu pencegahan stunting, serta pengukuran tinggi dan berat badan anak.
“Program ini diharapkan dapat membantu meningkatkan gizi anak-anak sejak dini, dengan dukungan orang tua yang menjaga pola makan sehat,” kata Penjabat Wali Kota Sorong, Bernhard Eduard Rondonuwu, Selasa (15/10/2024).
Ia juga memberikan bantuan berupa paket gizi untuk ibu hamil, guna memastikan bayi yang dilahirkan mendapatkan nutrisi yang cukup. Ia mengapresiasi peran Posyandu Aswaraya dalam mendukung program ini dan berharap bantuan tersebut bermanfaat bagi kesehatan anak-anak.
Selain itu, ia berharap program ini menjadi langkah awal dalam membangun generasi sehat di Kota Sorong. Menurutnya, Menurutnya, kesehatan anak-anak adalah dasar utama untuk menciptakan masa depan yang gemilang.
“Dengan anak-anak yang tumbuh sehat, kita optimis Kota Sorong dapat memiliki generasi yang berkualitas dan mampu bersaing di masa depan. Kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan tenaga kesehatan sangat penting dalam program ini. Hal ini diharapkan dapat memperkuat komitmen semua pihak dalam mencegah stunting di wilayah Kota Sorong,” tutupnya.
Penulis : Roman
Editor : Aziz