Kolomdesa.com, Minahasa Tenggara – Desa Wioi Satu, Kecamatan Ratahan Timur, Kabupaten Minahasa Tenggara mendapat kunjungan Tim Penilaian PKK Sulawesi Utara (Sulut). Saat kedatangan PKK Sulut itu, disambut langsung oleh Tim Penggerak (TP) PKK Desa Woi Satu yang dipimpin oleh Veliani Langi.
“Teri kami sangat senang dengan kedatangan TP PKK Sulut yang menilai mau datang dan rela datang langsung ke desa Woi Satu,” ucap Veliani, Jumat (4/7/2024).
Menurut Veli, saat TP PKK Desa Woi Satu dilaksanakan. Ia menjelaskan saat melakukan kegiatan, PKK yang diketuainya juga melibatkan anggota.
“Kami tentu melibatkan anggota PKK Desa Woi Satu untuk turut berpartisipasi dalam agenda yang dilakukan,” kata Veliani.
Velani menyebut, TP PK yang ia ketuai masih ada kekurangan. Dirinya tidak menampik, kalau ada masukan dan kedepan akan dijadikan pembelajaran.
“Harapan kami, kedepan akan mendapat bimbingan dan petunjuk agar kedepan laporan dapat dijalankan lebih baik lagi,” harap Veliani.
Smentera itu, Ketua TP PKK Sulut, Rita Maya Dondokambey – Tamutuwan, melalui stafnya Alfrits Momongan mengatakan lomba kegiatan PKK merupakan kegiatan rutin. Ia mengaku, kegiatan ini tidak dilakukan sendiri oleh TP PKK Sulut, akan tetapi bekerja sama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD).
“Ini merupakan program rutin yang dilaksanakan dengan melibatkan DPMD Provinsi untuk melihat dan menilai TP PKK di seluruh Kabupaten/Kota,” ucap Alfrits.
Menurut Alfrits, penilaian yang dilakukan kepada TP PKK Desa Woi Satu beragam. Mulai dari kesehatan, pemberdayaan, dan kesejahteraan akan dinilai.
“Lombanya meliputi Administrasi PKK, Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital, UP2K PKK, Aku hatinya PKK, dan Pencegahan serta Penanggulangan Stunting,” sebut Alfrits.
Penilai itu dilakukan, menurut Alfrits guna memberi kesempatan keluarga untuk lebih berdaya. Sehingga kesejahteraan dapat dipantau, dan keberhasilan dapat dicapai.
“Keluarga merupakan unit terkecil dalam kehidupan masyarakat, dan juga unsur pokok dan penopang dalam pemberdayaan masyarakat,” beber Alfrits.
Alfrits begitu mengapresiasi Pemdes Woi Satu dalam pelaksanaan kegiatan desa. Menurutnya, pemdes tersebut cukup baik dalam melibatkan keluarga dalam penyusunan MusyawaraH Pembangunan Desa (Musrembangdes).
“Tentu saat usulan diutarakan oleh keluarga, harus disesuaikan dengan regulasi mengenai mana saja yang disetujui,” pungkas Alfrits.
Dalam agenda itu, turut hadir TP PKK Kabupaten Mitra, Jenan Enggelin, Boneke Manggala Pinangkaan, Ketua DWP Mitra Lingkan Lalandos Mumekh, Ketua PKK TP-PKK Kecamatan Ratahan Timur, Francisca Tinggoloy, Camat Ratahan Timur, Franky Ngongoloy, Hukum Tua Desa Wioi Satu Kariani Kolinug.
Penulis: Fuji
Editor: Aziz