Kolomdesa.com, Halmahera Tengah – Pj Bupati Halmahera Tengah, Bahri Sudirman mengatakan tuntutan warga Desa Lukolamo, Kecamatan Weda Tengah menjadi catatan penting untuk perusahaan tambang yang beroperasi. Tuntutan warga tersebut terkait dengan rekrutmen pekerja lokal yang harus diprioritaskan.
“Tuntutan warga Lukolamo dan sekitarnya menjadi catatan penting, rekrut tenaga kerja lokal utamakan masyarakat lingkar tambang yang ingin berkerja di perusahaan,” kata Bahri, Kamis (19/9/2024).
Bahri menjelaskan, usai banjir beberapa waktu lalu pemda setempat telah melaksanakan rapat teknis bersama perusahaan tambang terkait yang membahas terkait penanganan jalan di sejumlah titik.
“Hasil rapat penugasan ke perusahaan untuk membantu pemerintah daerah terhadap penanganan cepat kerusakan jalan dan drainase sepanjang Lukolamo – Lelilef,” tandasnya.
Penulis : Roman
Editor : Aziz