Kolomdesa.com, Jombang – Sebanyak seratus perwakilan dari empat dusun di Desa Rejosopinggir, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, menghadiri kegiatan deklarasi damai yang digelar oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Rejosopinggir, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang.
Acara ini dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, hingga pemuda desa, untuk mengembalikan kedamaian dan kerukunan setelah adanya insiden yang sempat memanaskan situasi desa.
”Ini adalah upaya kami untuk membuat kondisi desa yangs empat sedikit panas bisa kembali dingin dan aman, setelah sempat ada insiden beberapa waktu lalu,” terang Kepala Desa Rejosopinggir, Yoyok. Selasa (10/9/2024).
Yoyok menjelaskan bahwa dalam kegiatan tersebut, perwakilan dari empat dusun, yakni Dusun Kedunggalih, Rejosopinggir, Jatimenok, dan Kedunglopis, diberikan kesempatan untuk mengutarakan pendapat dan usulan mereka.
Lanjut Yoyok, hasil dari diskusi itu akan dituangkan dalam piagam perdamaian yang menjadi pedoman kehidupan bermasyarakat.
”Jadi poin-poin kesepakatan warga ini, nantinya akan diwujudkan dalam semacam piagam perdamaian nantinya,” lanjutnya.
Para peserta deklarasi juga akan berperan sebagai agen perdamaian, menyebarkan poin-poin kesepakatan yang dicapai dalam pertemuan tersebut.
Selain itu, Pemdes akan menyebarkan piagam perdamaian dalam bentuk poster dan banner di sejumlah titik strategis untuk menjaga kesadaran warga tentang pentingnya keamanan dan ketertiban.
”Kita juga akan membuat deklarasi damai ini dalam bentuk poster dan banner yang nantinya akan disebar di sejumlah titik desa, agar semua masyarakat tahu dan kondisi keamanan desa kembali kondusif,” pungkasnya.
Penulis : Moh. Mu’alim
Editor : Danu