Desa Sungai Cuka Tanah Laut Gunakan DD Perkuat BUM Desa

Rombongan Komisi I DPRD Kalsel saat kunjungan ke Desa Sungai Cuka (sekitar 125 km tenggara Banjarmasin) Kabupaten Tanah Laut.
Rombongan Komisi I DPRD Kalsel saat kunjungan ke Desa Sungai Cuka (sekitar 125 km tenggara Banjarmasin) Kabupaten Tanah Laut. Sumber: Humas Setwan Kalsel.

Kolomdesa.com, Tanah Laut – Desa Sungai Cuka (sekitar 125 km tenggara Banjarmasin) Kabupaten Tanah Laut, berhasil mengelola dana desa untuk memperkuat eksistensi BUM Desa setempat dengan baik. Keberhasilan tersebut diapresiasi oleh Komisi I Bidang Pemerintahan Hukum DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

“Kita apresiasi atas keberhasilan Desa Sungai Cuka Tala,” ujar Ketua Komisi I, Hj Rachmah Norlias, Rabu (14/08/2024).

Rachmah mengtakan Badan Usaha Milik Desa (BUM Desa) Sungai Cuka tersebut sebagai juara pertama tingkat provinsi setempat. Sehingga perekonomi pada desa tersebut meningkat.

“Mereka memanfaatkan potensi yang ada di sekitar Desa Sungai Cuka seperti melakukan kerja sama dengan perusahaan pertambangan serta perusahaan perkebunan kelapa sawit. Memang kawasan tersebut merupakan daerah pertambangan dan perkebunan kelapa sawit,” tambahnya

Rachmah mengungkapkan kegiatan usaha BUM Desa Sungai Cuka tersebut antara lain burung walet, sawit, bengkel, jasa konstruksi, paving blok, pengelolaan sampah dan lain lain. Kemudian “Srikandi” Partai Amanat Nasional (PAN) itu.

“BUMDes Sungai Cuka sekarang sedang menjajaki untuk membuat klinik atau kerja sama dengan klinik lain yang sudah sebagai salah satu upaya penanganan kesehatan warga masyarakat setempat khususnya,” ujarnya.

Sementara itu, Menyambut rombongan Komisi I DPRD Kalsel itu Kepala Desa (Kades) Sungai Cuka Barhia didampingi Sekretaris Desa (Sekdes)-nya, Selamat Riadi beserta jajarannya. Kades Sungai Cuka dalam sambutannya menyatakan bangga kedatangan/atas kunjungan Komisi I DPRD Kalsel, sembari berharap agar para wakil rakyat tingkat provinsi tersebut membantu buat kemajuan desa mereka.

“Saya merasa sangat luar biasa sekali dan bangga dikunjungi Komisi I DPRD Kalel, dengan harapan akun terus mendapat mensupport buat kemajuan Desa Sungai Cuka sehingga ke depannya Desa Sungai Cuka lebih maju,”;ujar Kades setempat.

Sebagai informasi, Komisi I DPRD Kalsel melakukan monitoring dan evaluasi penggunaan dana desa Desa Sungai Cuka tersebut saat kunjungan kerja dalam daerah yang terjadwal,12 – 13 Agustus 2024.

Penulis : Devi arp
Editor : Danu

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *