Kolomdesa.com, DENPASAR – Sebanyak 13 Miliar dana hibah,Tertinggi, Sebesar Rp 704,68 Miliar DD Tersalurkan kepada 1.021 Desa di gelontorkan oleh Dinas Kebudayaan (Disbud) Kota Denpasar untuk desa adat, banjar adat, dan sekaa, di tahun 2024.
Kepala Disbud Kota Denpasar, Raka Purwantara mengatakan, dana yang dikeluarkan itu bertujuan agar desa adat hingga sekaa teruna dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan infrastruktur.
“Kalau untuk banjar adat dan sekaa teruna itu hanya mendapatkan sekali saja pada anggaran induk. Dua kali hanya desa adat saja,” katanya, Selasa (6/8/2024).
Raka Purwantara mengatakan, sudah Rp 13.020.000.000 yang sudah direalisasikan untuk hibah itu. Khusus desa adat pada anggaran induk sebesar Rp 1.750.000.000 untuk 35 desa adat. Per satu desa adat mendapatkan Rp 50 juta.
“Pada perubahan sama mereka akan kembali mendapatkan Rp 50 juta totalnya 1.750.000.000,” katanya.
Dana ini diberikan untuk 377 banjar adat, dengan masing-masing banjar adat mendapatkan Rp 10 juta. Sementara itu, untuk banjar adat yang hanya mendapatkan dana sekali totalnya Rp 3.770.000.000.
Sedangkan untuk sekaa teruna masing-masing mendapat lebih besar dari banjar adat yakni Rp 20 juta. Total anggaran yang dikeluarkan untuk 375 sekaa teruna sebesar Rp 7.500.000.000.
Sedangkan untuk desa adat pada pencairan kedua akan dikeluarkan saat APBD perubahan.
Penulis : Fais
Editor : Danu