BULELENG – Heritage Coffee Bali yang menaungi Heritage Coffee Farm dan Heritage Coffee Roastery yang berada di Desa Munduk, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng siap meramaikan industry kopi di Pulau Dewata. Peresmian kebun kopi Arabika seluas 70 are ini ditandai dengan penanaman bibit kopi secara simbolis oleh Gede Pusaka bersama para tamu undangan.
“Dinamakan Heritage Coffee karena ini merupakan warisan dari kakek buyut saya Jro Dalang Gelgel. Kebun kopi pertama yang kami miliki dari tahun 1928 di Desa Banyuatis adalah perkebunan kopi Robusta, sedangkan di Munduk dengan ketinggian 1.250 mdpl kami menanam kopi varietas Komasti Arabica dengan potensi panen 2,1 ton/ha pada 2 tahun mendatang,” kata Pemilik Restaurant, Gede Pusaka Harsadena, Kamis (16/5/20224).
Ngiring Ngewedang merupakan restaurant 2 lantai yang memberikan pengalaman bersantap sembari menikmati pemandangan indah Desa Munduk dengan udara segar. Kopi yang disajikan hasil panen dari kebun pribadi milik Gede Pusaka, sehingga terjamin kualitas dan rasanya.
Restoran yang telah beroperasi pada tahun 1998 ini, tampil lebih modern setelah direnovasi pada tahun 2018. Kapasitas restoran yang dapat menampung hingga 200 tamu membuat Ngiring Ngewedang menjadi tempat yang ideal untuk melangsungkan gathering dan acara spesial lainnya.
“Ke depannya, dengan berdirinya Heritage Coffee Farm & Roastery diharapkan dapat meningkatkan daya tarik tamu domestik maupun internasional untuk mengunjungi Ngiring Ngewedang pada khususnya dan Desa Munduk pada umumnya,” tandasnya.
Penulis : Fais
Editor : Habib