Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Desa Terendam Banjir

Curah hujan tinggi di Kecamatan Tanah Pinoh Barat, Kabupaten Melawi menyebabkan debit air sungai pinoh meluap.
Curah hujan tinggi di Kecamatan Tanah Pinoh Barat, Kabupaten Melawi menyebabkan debit air sungai pinoh meluap.

MELAWI – Curah hujan yang tinggi di Kecamatan Tanah Pinoh Barat, Kabupaten Melawi mengakibatkan debit air sungai pinoh meluap. Sehingga, sejumlah desa di daerah aliran sungai mengalami kebanjiran.

 

 

“Banjir yang sudah mulai memutus akses jalan di beberapa desa di Kecamatan Tanah Pinoh Barat,” kata Kapolres Melawi, AKBP Muhammad Syafi’I, Selasa (02/04/2024).

 

 

Syafi’i mengatakan berdasarkan monitoring anggota Polsek Kota Baru, banjir di kawasan ini terutama disebabkan oleh curah hujan yang tinggi dan berkepanjangan. Kemudian juga disebabkan oleh kiriman air dari Sungai Keluas.

 

 

“Hasil pendataan terkini yang dilakukan oleh tim Polsek Kota Baru menunjukkan bahwa ketinggian air Sungai Pinoh kini telah meningkat antara 10 cm hingga 70 cm, yang mulai merendam beberapa jalan utama dan mengganggu mobilitas warga’ terangnya.

 

 

Kemudian, terdapat beberapa desa di Kecamatan Tanah Pinoh Barat yang terdampak langsung oleh banjir, baik yang berada di tepian Sungai Keluas maupun yang berlokasi di dataran rendah. Desa tersebut antara lain Desa Ulak Muid dan Desa Pelita Jaya.

 

 

“Kami akan berkoordinasi dengan instansi terkait. Kami juga mengimbau warga untuk tetap tenang, waspada, dan mengikuti arahan dari petugas di lapangan,” ujarnya.

 

 

Sebagai informasi, masyarakat diimbau untuk menghindari area yang tergenang banjir, terutama dekat aliran sungai yang debit airnya masih mungkin meningkat. Mereka juga diimbau segera melapor ke petugas jika membutuhkan bantuan atau menemukan situasi darurat.

 

 

Penulis : Devi arp
Editor : Habib Az

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *