Safari Ramadan, Pemkab Tapsel Salurkan Paket Sembako

TAPANULI SELATANPemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan melukan kegiatan Safari Ramadan dengan menyalurkan bantuan paket sembako dan kebutuhan masjid seperti sarung, pembersih sajadah dan Al-Qur’an.

Penyaluran paket sembako itu dilakukan di Masjid Nurul Ilmi Desa batu Horpak, Kecamatan Tano Tombangan (Tantom) Angkola, Tapsel pada Rabu (20/3/2024).

“Paket sembako diserahkan kepada tujuh orang perempuan lansia dan bantuan uang tunai dibagikan kepada 10 orang pengelola zakat Kecamatan Tantom Angkola. Tidak hanya itu, kami juga menyalurkan 10 kain sarung, Al-qur’an, pembersih sajadah dan jam dinding dari BKPRMI Tapsel untuk Masjid Nurul Ilmi,” ucap sekda.

Ia Juga menyampaikan salam Bupati Tapsel Dolly pada jamaah yang hadir, kebetulan Bupati Tapsel sedang melangsungkan ibadah umroh ke Tanah Suci Mekah.

“Selain titip salam, Pak Bupati juga memberikan apresiasi kepada pihak kecamatan termasuk unsur PKK, kepala desa dan masyarakat setempat yang sudah ikut mensukseskan kegiatan safari Ramdhan ini,” tutur sofyan.

Penulis: Attori Alfi Shahrin
Editor: Danu

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *