4 Desa di Jember Terdampak Banjir

ilstrasi warga terdampak banjir.
ilstrasi warga terdampak banjir Sumber foto:iStockPhoto

JEMBER Curah hujan cukup tinggi disertai angin kencang yang melanda tiga desa di Kabupaten Jember mengakibatkan jalan protokol provinsi menjadi macet. Ada ketiga desa itu diantaranya Desa Langkap, Desa Tisnogambar dan Desa Petung di Kecamatan Bangsalsari.

 

 

“Bagi pengguna jalan terpaksa harus putar arah. Akhirnya sebagian pengguna jalan yang menggnakan roda empat terpaksa cari jalan pintas,” kata Yunus, warga setempat, Jum’at (8/3/2024).

 

 

Yunus menerangkan terdapat sekitar puluhan motor yang mati akibat ketinggian air mencapai 60-70 cm di jalan protokol tersebut. Sehingga menimbulkan kemacetan.

 

 

“Area terdampak banjir yang paling parah, terjadi di Desa Trisnogambar dan area Balai Desa Petung sebelah barat,” katanya.

 

 

Sementara itu, Amir warga setempat juga mengatakan, akibat hujan lebat jalan raya protokol provinsi area POM Bangsalsari ke timur Jalan Raya di wilayah Kecamatan Bangsalsari arah Jember tergenang air 50 cm sampai 70 cm setinggi lutut orang dewasa.

 

 

“Tidak hanya itu, akibat hujan lebat perkampungan di beberapa desa di Kecamatan Bangsalsari juga terendam banjir,” terangnya.

 

 

Diketahui, pihak BPBD, Tagana beserta Muspika Kecamatan Bangsalsari, beserta para relawan ikut melakukan evakuasi terhadap korban banjir.

 

 

Penulis: Moh Mualim

Editor: Habib

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *