Pasar Murah Desa Luwoo Dipadati Warga

Ilustrasi pasar murah Sumber Foto: Istockphoto
Ilustrasi pasar murah Sumber Foto: Istockphoto

GORONTALO – Masyarakat berbondong-bondong mendatangi pasar murah yang dilaksanakan di Desa Luwoo, Kecamatan Telaga Jaya, Kabupaten Gorontalo, Kamis (9/11/2023). Kegiatan pasar murah ini digelar oleh Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Gorontalo untuk menjaga stabilitasi harga dan pengendalian inflasi daerah.

 

“Alhamdulillah dengan pasar murah begini dapat membantu sekali kami masyarakat. Soalnya barang-barang pokok sekarang naik,” ujar salah seorang warga, Fatmawati, Kamis (9/11/2023).

 

Pasar tersebut digelar dengan menyediakan barang kebutuhan pokok bersubsidi (pasar murah). Dalam kegiatan pasar murah tersebut, ada 1000 orang masyarakat di kecamatan Telaga Jaya yang menjadi penerima bantuan subsidi sembako di pasar murah tersebut.

 

Kegiatan pasar murah tersebut mendapat respon positif dari masyarakat. Hal ini karena dapat membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok.

 

“Semoga kedepannya, penerima bantuan-bantuan sosial dari pemerintah akan lebih banyak lagi,” imbuhnya.

 

Pada pelaksanaan Pasar Murah tersebut, Kepala Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Gorontalo yang diwakili oleh Kepala Bidang Perdagangan Iwan Sondakh menyampaikan bahwa pelaksanaan pasar kebutuhan bahan pokok bersubsidi di tempat ini adalah lokasi yang ke 23 dan akan terus dilakukan oleh pemerintah Provinsi Gorontalo melalui Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Gorontalo. Pelaksanaan Pasar Bahan Kebutuhan Pokok Bersubsidi atau yang lebih dikenal dengan Pasar Murah ini sebagai bentuk perhatian dan hadirnya pemerintah provinsi gorontalo dalam penanggulangan dampak kemarau yang menyebabkan terjadinya gagal panen.

 

Pasar Murah ini menyediakan 4 komoditi bahan pokok berupa Beras 5 Kg,yang dijual seharga Rp.10.000 atau Rp.2000/Kg.  Disediakan pula Miyak Goreng kemasan 1 liter, bawang Merah ½ Kg dan Cabe Rawit ½ Kg dengan harga Rp. 10.000.

 

“Silahkan Bapak Ibu berbelanja kebutuhan pokok yang telah disediakan ini dengan tidak perlu berdesak desakan,” tutp Iwan Sondakh.

 

Penulis: Erdhi

Editor: Rizal

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *