Kebakaran lahan di Desa Sembulan Capai 55 Hektare

NTB – Balai Taman Gunung Rinjani (TNGR) Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) melaporkan kebakaran lahan di lokasi Gomongan Desa Sembulan yang ada di Kawasan Gunung Rinjani mencapai 55 hektare. Namun hingga saat ini, masih belum diketahui pasti apa penyebab kebakaran tersebut.

 

“Penyebab kebakaran masih belum diketahui secara pasti. Luas lahan yang terbakar sampai saat ini mencapai 55 hektare,” kata Kepala Balai TNGR, Dedy Asriady, Kamis, (2/11/2023).

 

Ia menjelaskan, pengamanan SPTN II TNGR melaporkan telah terpantau hot spot melalui aplikasi Sipongi di wilayah Resort Sembulan BTNGR bahwa telah terjadi kebakaran lahan pada (31/10) lalu. Kemuadian Tim Terpadu Dalkarhutla melakukan upaya pengendalian kebakaran yang terjadi di Renjai tersebut.

 

“Adapun jenis vegetasi yang terbakar diantaranya Semak, perdu, rumput dan dedaunan kering, pohon bakbakkan, cemara gunung dan saropan,” katanya.

 

Hingga kamis (1/11), kata dia, api masih belum bisa dipadamkan semuanya. Kemudian tim masih berusaha melakukan pemadaman kebakaran hutan di lokasi terbakarnya hutan Gomongan Desa Sembulan yang berada dalam Kawasan Hutan BTNGR.

 

“Hingga saat ini api masih belom bisa dipadamkan,” tutupnya.

 

Penulis: Hafidus Syamsi

Editor: Mukhlis

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *