150 Anak Berprestasi di 7 Desa Dapatkan Beasiswa

ilustrasi foto siswa menerima beasiswa dari BRI, sumber foto: Istimewa
ilustrasi foto siswa menerima beasiswa dari BRI, sumber foto: Istimewa

BALI BRI Kantor Wilayah Denpasar memberikan beasiswa kepada 150 anak berprestasi yang ada di 7 desa wilayah kerja BRILian Denpasar. Beasiswa tersebut diberikan, dalam rangka HUT RI ke-78.

 

“Beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi BRI kepada Desa BRILian karena telah menjadikan BRI sebagai bank utama yang bertransaksi dalam kehidupan sehari-hari,” kata CEO BRI Denpasar, Recky Plangiten, Minggu, (29/10/2023).

 

Tujuh desa tersebut adalah Desa Batuan, Gianyar, Desa Petang, Badung, Desa Kembang Kerang, Selong, NTB, Desa Jotang Sumbawa Besar, NTB, dan Desa Sade, Praya, NTB. Serta Desa Roworena, Ende, NTT, Desa Nenas, Soe, NTT .

 

Total dana beasiswa yang disalurkan mencapai Rp 750 juta. Dengan masing-masing anak dari jenjang SD, SMP, SMA mendapat Rp 5 juta.

 

Ia menjelaskan, beasiswa tersebut diberikan pada anak-anak yang berprestasi secara akademik di kelas dengan meraih juara I, II, dan III. Selain itu, BRI juga memberikan apresiasi dana pendidikan bagi anak-anak berprestasi di bidang non akademik.

 

“Beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi BRI kepada Desa BRILian karena telah menjadikan BRI sebagai bank utama yang bertransaksi dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

 

Ia berharap, dengan adanya beasiswa ini, bisa mendorong kemajuan pendidikan di Indonesia. Mengingat, Indonesia saat ini memasuki fase bonus demografi, maka sumber daya manusia menjadi kunci fokus yang harus diperhatikan.

 

Penulis: Hafidus Syamsi

Editor: Mukhlis

 

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *