Jalan di Desa Batolempangan Diterjang Longsor

Ilustrasi tanah longsor Sumber Foto: Istockphoto
Ilustrasi tanah longsor Sumber Foto: Istockphoto

SINJAI – Hujan dengan intensitas deras akhirnya mengguyur wilayah Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel). Hujan tersebut mengakibat longsor yang menutup akses jalan di Desa Botolempangan.

 

“Betul, hari ini (Senin) wilayah Sinjai Barat hujan deras dan langsung terjadi longsor,” ujar Analis Bencana BPBD Sinjai Andi Octave Amier, Senin (23/10/2023).

 

Hujan terjadi di wilayah perbatasan Dusun Rumpala dan Dusun Ambi, Desa Botolempangan, Kecamatan Sinjai Barat, Kabupaten Sinjai pada Senin (23/10) sekitar pukul 14.00 Wita. Longsor kemudian terjadi sekitar pukul 15.00 Wita.

 

Octave mengatakan akses yang menghubungkan antara Dusun Rumpala dan Dusun Ambi tertimbun material longsoran. Tim BPBD Sinjai, bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas dan warga setempat membersihkan material longsor di lokasi.

 

“Akses sempat tertimbun. Namun setelah dibersihkan oleh tim gabungan bersama masyarakat sudah bisa dilalui,” katanya.

 

Octave menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Jalan tersebut kembali bisa dilewati setelah hujan reda, dan material longsor berhasil disingkirkan.

 

“Sekitar pukul 17.00 Wita akses jalan sudah bisa dilalui,” pungkasnya.

 

Penulis: Erdhi

Editor: Rizal

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *