Seluas 87 Hektare Lahan di Tiga Desa Terbakar

SIKKA Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) seluas 87 hektare telah terjadi di tiga desa yang ada di Kecamatan Palue, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT). Tiga desa tersebut adalah Desa Tuanggeo, Desa Rokirole, dan Desa Lidi.

 

“Luas area kebakaran mencapai 87 hektare untuk tiga desa namun yang terdampak paling besar adalah Desa Rokirole sebesar 80 hektare,” kata Camat Palue, Rabu, (13/9/2023).

 

Ia menjelaskan, kebakaran lahan dan hutan (karhutla) bermula dari Desa Tuanggeo pada tanggal 8 September 2023. Kemudian meluas ke dua desa lain, yakni Desa Rokirole dan Desa Lidi.

 

Menurutnya, kebakaran hutan dan lahan tersebut berdampak pada kerugian pangan masyarakat seperti, ubi, kacang hijau, pisang, dan jagung. Sedangkan tanaman komoditas yang terdampak yakni, jambu mete, kelapa, dan kakao, serta alat pertanian lainnya.

 

“Lumbung warga yang juga menjadi tempat untuk menyimpan pangan warga ludes terbakar sebanyak 45 unit, isinya tidak bisa diselamatkan karena embusan angin kencang dan panas menyengat,” ujarnya.

 

Ia mengimbau kepada masyarakat untuk waspada dan tidak melakukan tindakan yang dapat menyebabkan kebakaran meluas.

 

“Titik api di Desa Tuanggeo, Rokirole, dan Lidi masih belum sepenuhnya padam, maka harus waspada dan mengambil langkah-langkah pencegahan sehingga tidak berdampak lebih luas,” ujarnya.

 

Penulis: Hafidus Syamsi

Editor: Mukhlis

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *