BMKG Imbau Msyarakat Antisipasi Terjadinya El Nino

Himbauan Agar Msyarakat Antisipasi Terjadinya El Nino. Sumber foto:bpbd.sultengprov.go.id
Himbauan Agar Msyarakat Antisipasi Terjadinya El Nino. Sumber foto:bpbd.sultengprov.go.id

PALU – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Mutiara Sis Al Jufri Palu mengimbau masyarakat di Sulawesi Tengah (Sulteng) mewaspadai ancaman El Nino hingga bulan Januari 2024.

 

 

“Berdasarkan pengamatan, masih akan ada El Nino hingga Januari 2024. Kondisi tersebut perlu diwaspadai agar tidak terjadi masalah dampak fenomena tersebut,” kata Prakirawan cuaca BMKG Stasiun Meteorologi Mutiara Sis Al Jufri Palu, Moh Fathan, Kamis (7/09/2023).

 

 

Ia mengatakan, meski pada musim ini hujan diperkirakan masih akan turun, masyarakat tetap harus mewaspadai penyebab terjadinya El Nino, seperti kebakaran hutan dan lahan (karhutla). El Nino merupakan fenomena peningkatan suhu atmosfer bumi yang dapat meningkatkan suhu dan menyebabkan kekeringan.

 

 

Berdasarkan analisis, hujan diperkirakan akan turun di banyak wilayah Sulawesi Tengah dalam beberapa waktu ke depan. Namun banyak daerah di Sulawesi Tengah yang masih memiliki potensi karhutla karena curah hujan yang rendah, seperti di Sigi, Poso, dan lainnya.

 

 

Oleh karena itu masyarakat diimbau berhati-hati dengan tidak melakukan hal-hal seperti membakar tanaman dan hal-hal yang dapat menimbulkan kebakaran. Masyarakat juga diimbau menjaga sumber air agar dapat dimanfaatkan secara efisien.

 

 

Sebagai infromasi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat sebanyak enam kali karhutla terjadi selama Agustus – September.

 

 

 

Penulis: Devi arp
Editor: Mukhlis

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *