Site icon Kolom Desa

Mokoau Siap Jadi Tuan Rumah Lomba Desa se-Sultra

Mokoau Siap Jadi Tuan Rumah Lomba Desa se-Sultra

Pembukaan Lomba Desa se-Sultra di Kelurahan Mokoau. Sumber foto: Website Kota Kendari

KENDARI – Kelurahan Mokoau, Kecamatan Kambu terpilih menjadi tuan rumah dalam Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun ini. Lurah Mokoau, Aswan mengaku siap dengan fasilitas yang dibutuhkan dalam kompetisi tersebut.

 

“Persiapan kegiatan (lomba desa) dari Kamis lalu, hingga sekarang sudah 90 persen persiapan,” kata Aswan, pada Minggu (9/7/2023).

 

Aswan mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk evaluasi kinerja desa dan kelurahan dalam setahun.

 

Lomba Desa dan Kelurahan akan dilaksanakan pada Senin (10/7/2023) dan akan dibuka oleh Sekda Kendari sekira pukul 09.00 WITA, mewakili Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari sedang melaksanakan ibadah haji.

 

Menurut Aswan, Lomba ini akan diikuti tiga kabupaten/kota, yakni Kota Kendari, Kota Baubau dan Kabupaten Kolaka untuk tingkat kelurahan, tingkat desa dari Kabupaten Konawe dan Konawe Selatan.

 

“Jenis lomba yang akan diperlombakan dalam kegiatan setahun sekali tersebut yakni, kelengkapan administrasi kelurahan, persiapan PKK dan kondisi lingkungan dan lain sebagainya,” lanjut Aswan.

 

Penulis: Ulfa
Editor: Danu

Exit mobile version