Tujuh Desa di Halmahera Selatan Terima Hewan Kurban

Penyerahan bantuan hewan kurban oleh PT Wanatiara Persada. Sumber foto: Istimewa
Penyerahan bantuan hewan kurban oleh PT Wanatiara Persada. Sumber foto: Istimewa

HALMAHERA SELATAN, – Sejumlah tujuh desa di Kabupaten Halmahera Selatan menerima bantuan hewan kurban dari PT Wanatiara Persada. Perusahaan yang bergerak di bidang tambang itu memberikan sejumlah ekor sapi sebagai kepada masyarakat.

 

“Serah terima 12 ekor sapi kurban dalam perayaan Idul Adha 1444 H ini dilakukan di 7 desa, yaitu Desa Sambiki, Jikotamo, Buton, Akegula, Laiwui, Kampung Baru, dan Desa Kawasi,” kata Manajer CSR PT Wanatiara Persada Sandri Sanangka, Senin (26/6/2023).

 

Menurutnya, dalam rangka merayakan hari raya Idul Adha, PT Wanatiara Persada berkomitmen memberikan bantuan dan turut serta dalam pemotongan hewan kurban. Hal ini juga merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR).

 

“Perusahaan telah tumbuh dan berkembang bersama masyarakat. Dengan demikian, perusahaan memiliki tanggung jawab memberikan kontribusi yang optimal bagi masyarakat,” ujarnya.

 

Sandri menuturkan, melalui bantuan ini perusahaan menunjukkan kepedulian dan rasa syukur atas pencapaian yang dilakukan perusahaan. Serta tanggung jawab sosial mereka terhadap daerah lingkar tambang yang dilakukan setiap tahun.

 

“Kami berharap bahwa dengan ibadah kurban ini, ketakwaan dan kesabaran dalam bekerja dapat meningkat,” ucap Sandri.

 

Ia menambahkan, PT Wanatiara Persada terus berupaya memberikan kontribusi positif dan membantu masyarakat sekitar. Khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan dan memperkuat ikatan sosial.

 

Sementara itu, sebagai salah satu desa penerima bantuan, Sekretaris Desa Laiwui Arkani Ode Pajali menyampaikan rasa terima kasih yang besar atas bantuan hewan kurban berupa sapi. Menurutnya, PT Wanatiara Persada selalu berpartisipasi dalam setiap kegiatan keagamaan yang dianggapnya luar biasa.

 

“Saya berharap agar perusahaan ini selalu mendapat berkah yang lebih,” tutur Arkani.

 

Arkani menambahkan, pendistribusian hewan kurban menjelang Idul Adha ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang selalu dilakukan oleh PT Wanatiara Persada kepada desa-desa lingkar tambang. Selain itu, juga terlibat dalam membantu masyarakat desa ketika ada keluhan terkait kekurangan dan masalah lainnya.

 

Sebagai informasi, perusahaan ini juga diketahui sering memberikan bantuan sosial, seperti beasiswa bagi siswa kurang mampu, tunjangan rutin bagi guru honorer, dan pemberdayaan UMKM yang telah terbilang sukses.

 

Penulis: Habib

Editor: Rizal Kurniawan

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *