MALANG – Gunung-gunung terlihat berdiri gagah dari kejauhan, seakan menyambut para wisatawan yang datang. Semilir angin dengan udara segar semakin menambah keasrian Desa Pujon Kidul. Inilah panorama Desa Wisata Pujon Kidul yang banyak menarik wisatawan untuk berkunjung.
Desa ini memiliki luas sekitar 330 hektar. Desa wisata ini mengusung konsep wisata sustainable tourism, yakni wisata ramah lingkungan yang mendukung aspek keberlanjutan. Beberapa destinasi wisata itu diantaranya adalah Bukit Amping,
Menikmati Sunrise Di Bukit Amping
Desa Wisata Pujon Kidul memiliki bukit bernama Amping. Di bukit ini pengunjung dapat menikmati keindahan matahari terbit, sekaligus dapat menikmati keindahan beberapa gunung yang ada di Jawa. Diantaranya adalah Gunung Kawi, Gunung Kelud dan Gunung Arjuna.
Pengunjung dapat bermalam di bukit Amping dengan menyewa homestay, sembari menikmati suasana pedesaan yang asri dan sejuk. Disana, pengunjung juga dapat bercengkrama langsung dengan masyarakat setempat.
Miliki Wahana The Roudh 78 Berkonsep Amerika
The roudh berasal dari kata raudhah, artinya taman. Angka tujuh yaitu tujuan, sedangkan delapan melambangkan angka yang tak pernah putus. The Roudh 78 semboyan yang ditujukan untuk keluarga di Desa Pujon Kidul. Pada muaranya, destinasi wisata ini diperuntukan untuk keluarga. Wahana ini didesain layaknya wisata yang memiliki konsep Texas di Amerika. Menyediakan wahana bermain kuda- kuda bagaikan koboi yang dapat dinikmati oleh pengunjungnya.
Destinasi ini menawarkan macam-macam kegiatan fisik yang seru. Salah satu keseruan tersebut misalnya off road dengan jeep tempur. Mobil tangguh itu akan membawa pengunjung berkeliling di Desa Pujon Kidul. Rutenya yaitu dari menyusuri perkebunan, persawahan hingga peternakan yang ada di sana.
Selain wahana off road, pengunjung juga dapat bermain perang bersenjata paintball di The Roudh 78. Peluru yang digunakan terbuat dari cat warna. Sehingga aman untuk dimainkan oleh semua kalangan.
Cafe Sawah Khas Pedesaan
Berada di Cafe Sawah seperti kembali ke suasana zaman dulu. Meski berada di peswahan Cafe ini dikombinasikan dengan konsep modern. Aneka menu khas pedesaan tersedia di Cafe Sawah. Nuansa nostalgia dengan menu-menunya begitu terasa. Dengan model prasmanan, pengunjung dipersilakan mengambil menu sendiri dan langsung bayar di kasir.
Tak hanya kuliner khas pedesaan, cafe ini juga menyediakan tempat selfie bagi pengunjung. Ada spot seperti taman bunga, jembatan hingga bangunan bambu.
Mengendarai Motor Trail Dan ATV
Desa Wisata Pujon Kidul juga memiliki kontur tanah yang cukup menantang. Kontur tanah tersebut dimanfaatkan untuk arena bermain wahana ATV dan motor trail. Sementara untuk satu sesi, pengunjung bisa menaiki ATV sebanyak 10 kali putaran.
Sedangkan permainan motor trail mendapat kesempatan 7 kali putaran untuk satu kali penyewaan. Bagi pengunjung yang hobi olahraga ekstrim, tak akan cukup sekali untuk mencoba keasyikan ini.
Wahana Berkuda dan Aktivitas Berternak Sapi
Desa wisata ini juga menyajikan wahana berkuda yang memberi sensasi menantang. Bagi pengunjung yang masih awam berkuda, pengunjung akan mendapat pendamping seorang pemandu kuda. Tak hanya itu, Desa Pujon Kidul merupakan salah satu penghasil susu sapi perah di Malang. Mengamati aktivitas para peternak sapi di desa ini merupakan keseruan tersendiri.
Banyak kegiatan para peternak yang bisa diamati, mulai dari proses pemerahan hingga distribusi. Selain mengamati, pengunjung juga bisa ikut dalam kegiatan tersebut. Salah satunya adalah memerah susu sapi dan kemudian langsung meminumnya.
Â
Jam Operasional dan Harga Tiket
Untuk harga tiket masuk di Desa Wisata Pujon Kidul cukup terjangkau. Cukup dengan beberapa ribu rupiah saja sudah bisa menikmati berbagai keindahan di wisata ini. Berikut rincian biaya di tempat wisata desa pujon kidul:
Harga Tiket Masuk(Voucher Makanan): Rp. 10.000/orang
Wahana: Rp. 10.000 – Rp. 50.000/orang
Makanan: dimulai dari harga Rp. 10.000
Minuman: dimulai dari harga Rp. 4.000
Parkir Motor: Rp. 2.000/motor
Parkir Mobil: Rp. 5.000/mobil
Adapun jam operasional tempat wisata ini di hari Senin – Jumat dibuka dari pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB dan untuk akhir pekan Sabtu – Minggu dibuka mulai pukul 08.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Rute Menuju Desa Wisata
Desa Wisata Pujon Kidul lumayan gampang untuk dicapai lewat beberapa jalur alternatif.
Desa wisata Pujon Kidul berjarak sekitaran 30 km dari pusat perkotaan dengan jarak tempuh 1,5 jam.
Pertama bila kolomers pergi dari Jalan Raya Ir. Soekarno, maka jarak tempuh kurang lebih 38,5 km dan akan memerlukan waktu lebih kurang 2 jam perjalanan. Ke-2Â bila kolomers mengawali perjalanan dari Jalan Raya Lawang sampai ke Malang, maka jarak tempuh sekitaran 36,6 km dan habiskan waktu perjalanan sekitar 2 jam.
Terakhir bila kolomers pergi dari Jalan Trinojoyo, maka memerlukan waktu pintas sepanjang 36,3 km dan bisa memerlukan waktu menempuh lebih kurang 1,5 jam.