Banjir Genangi Lima Kelurahan dan Satu Desa di Sinjai Utara

ilustrasi banjir. Sumber foto: Website Resmi Kementerian Kesehatan

SINJAI – Banjir menggenangi lima kelurahan dan satu desa di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan. Hal ini merupakan dampak hujan deras yang terjadi sejak Senin (5/6/2023) dini hari.

 

“Curah hujan tinggi sejak pukul 00.30 Wita sampai pukul 02.30 WITA mengakibatkan banjir setinggi 50 centimeter hingga 120 centimeter,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sinjai, Muh Amin.

 

Amin menambahkan, Adapun lima kelurahan dan satu desa yang terdampak banjir itu yakni, Kelurahan Balangnipa, Biringere, Lappa, Bongki di Kecamatan Sinjai Utara.

 

Sedangkan di Kecamatan Sinjai Timur yang terdampak yakni Kelurahan Samataring dan Desa Panaikang.

 

Ketinggian air berkisar antara 50 cm sampai 120 cm.

 

“Lima kelurahan dan satu desa di dua kecamatan yang terdampak banjir,” kata Muh Amin.

 

Hal ini mengakibatkan sejumlah rumah warga terendam banjir berkepanjangan.

 

Tak hanya rumah warga, ada juga kantor pemerintah di Kecamatan Sinjai Utara yang ikut terendam banjir. Peristiwa banjir ini terjadi pada pukul 04.30 WITA menjelang subuh tadi.

 

Hingga saat ini, terpantau tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Hanya saja kerugian meterial diperkirakan cukup banyak.

 

Pagi ini pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sinjai masih melakukan pendataan atas dampak banjir tersebut.

 

Penulis: Ulfa

Editor: Danu

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *