Site icon Kolom Desa

Desa Wisata Tani di Selamanik Jadi Daya Tarik Wisatawan

Kunjungan Sandiaga Uno di Ciamis Sumber: Istimewa

Kunjungan Sandiaga Uno di Ciamis Sumber: Istimewa

CIAMIS –Sandiaga Uno menyatakan kegiatan bertani warga Desa Wisata Selamanik Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menjadi daya tarik bagi wisatawan. Terlebih, letaknya dibawah kaki Gunung Sawal berpotensi wisata untuk dikembangkan menjadi agrowisata.

 

“Yang paling spesial dari Desa wisata Selamanik adalah kemampuan masyarakatnya bertani dalam konsep yang sangat produktif dan dikemas ke dalam paket-paket wisata,” ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga uno, Jumat. (7/4/2023).

 

Sandi menawarkan agar wisatawan bisa langsung berpartisipasi saat panen tiba, mulai dari memanen bawang merah besar, timun, terong ungu, hingga kacang.

 

Selain itu, Sandi turut mengapresiasi bahwa Desa Selamanik menjadi desa wisata terbaik yang berkelas dunia yang menyuguhkan bentangan alam yang indah terhadap para pengunjung.

 

“Alhamdulillah saya bisa merasakan keindahan Desa Selamanik. Saya nyatakan Desa Wisata Selamanik sebagai desa wisata terbaik yang berkelas dunia. Luar biasa,” ucapnya.

 

Ia juga menjanjikan kepada Desa Selamanik untuk membuat homestay dengan menjadikan perusahaan perhotelan sebagai mitranya agar dapat mengundang daya tarik wisatawan.

 

“Tujuan kita agar lebih menarik dan banyak wisatawan yang datang,” harapnya.

 

Desa yang masuk dalam 75 desa wisata terbaik di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 ini juga memiliki potensi wisata arung jeram di aliran Sungai Cimuntur dengan pemandangan alam yang menakjubkan.

 

“Ternyata Sungai Cimuntur ini mempunyai banyak daya tarik. Oleh karena itu, saya nyatakan Desa Wisata Selamanik sebagai desa wisata terbaik berkelas dunia,” tuturnya.

 

Terakhir, Menparekraf akan mengutus Deputi Bidang Industri dan Investasi untuk melihat potensi wisata lainnya dan kebutuhan akomodasi wisatawan.

 

Penulis: Alfan

Editor: Soleha.tn

 

 

Exit mobile version