Site icon Kolom Desa

Panen Cabai di Barito Jadi Tumpuan Kendalikan Inflasi Pangan Daerah

kolomdesa.com

Penjabat (Pj) Bupati Barsel Lisda Arriyana saat gelar Panen Cabai.Sumber foto: Website resmi pemkab Barito Selatan.

BARITO SELATAN – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Pemkab Barsel) menggelar panen raya cabai di Desa Pamangka Kecamatan Dusun Selatan, pada Rabu (29/3/2023).

 

Pemerintah Kabupaten Barito Selatan memproyeksikan panen raya cabai desa Pamangka dapat mengendalikan inflasi pangan daerah secara konsisten.

 

Penjabat (Pj) Bupati Barsel Lisda Arriyana mengatakan, pada musim tanam tahun ini petani di Kabupaten Barito Selatan telah menanam cabai pada lahan seluas 32,02 Hektar, dengan luas panen mencapai 30,5 ha. Dari penanaman itu, total produksi sebesar 566,7 Kwintal.

 

“Sementara untuk pemasarannya kita sudah memperoleh penawaran dari Kalimantan Timur dan Pontianak dengan harga yang sangat bagus, yaitu Rp 70 ribu – Rp 90 ribu, minimal tersedia 1 ton setiap penjualan,” jelas Lisda saat menggelar panen raya bersama masyarakat.

 

Linda mengatakan, pada panen raya ini merupakan panen yang ke -11. Nantinya, hasil panen itu akan dibeli oleh pengepul dari Kalimantan Selatan, dengan harga Rp 40 ribu. Adapun perolehan panen keseluruhannya adalah sebanyak 6 ton drngan 20 kali petik.

 

Pada panen sebelumnya, terdapat enam ribu pohon cabai yang ditanam dengan varietas Rawit Dewata 43. Dalam sekali petik, petani dapat mengantongi cabai sebanyak 3 kwintal.

 

Penulis: Danu

Editor: Ani

Exit mobile version