PULAU MOROTAI – Desa Yao Kecamatan Morotai Utara, Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara dinobatkan sebagai desa bersih oleh Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai. Capaiaan tersebut tak terlepas dari partisipasi masyarakat dalam menciptakan suasana desa yang asri dan bersih.
“Penghargaan ini karena partisipasi warga Desa Yao sangat luar biasa, saya ucapkan terimakasih banyak kepada masyarakat dan Pemda Morotai. Ini program Pemda Morotai melalui Pemerintah Kecamatan sampai ke Desa,” kata Kepala Desa Yao, Meksen Mala usai menerima piagam penghargaan, (22/3/2023).
Ia mengatakan, desa Yao di nobatkan keluar sebagai juara II yang dinilai lansung oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) kabupaten Pulau Morotai. Meskipun desanya masih belum dikatakan maksimal, lanjut Maksen Mala, namun hal tersebut tidak menurunkan semangat masyarakat desa untuk dapat penghargaan dari pemerintah kabupaten Pulau Morotai. Kedepan pihaknya akan meningkatkan inovasi yang berkaitan dengan program pemerintah daerah.
“Jadi memang persiapan kita belum maksimal, tapi kami bersyukur dan alhamdulilah bisa meraih penghargaan sebagai Desa bersih, Kedepan, saya akan tingkatkan program yang berkaitan dengan inovasi sesuai dengan program-program Pemda Morotai,” jelasnya.
Kedepan, ia berencana untuk membangun gapura untuk identitas desanya. Karena selama ini desa Yao belum memiliki identitas desa yang melambangkan desa tersebut.
“Karena belum ada gapura di Desa, rencana bulan depan ini kami akan bangun, Karana ini progam saya tahun ini. Dua gapura Desa yang akan dibangun itu menggunakan APBDes tahun 2023 senilai Rp 50 juta.” pungkasnya.
Penulis: Mukhlis
Editor: Ani