SOLOK – Nagari Alahan Panjang yang terletak di Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, akhirnya bisa menikmati alternatif solusi transportasi modern yang lebih efisien dan terjangkau. Aplikasi ojek online bernama Alpajek yang didirikan oleh Bayu, founder muda asli Alahan Panjang diperkirakan akan menjawab kebutuhan nagarinya akan persoalan ketersediaan dan akses terhadap transportasi umum.
“Alpajek mampu memanfaatkan keunikan dan potensi daerah untuk memberikan solusi transportasi yang lebih baik bagi masyarakat. Inovasi Alpajek cermat mengembangkan aplikasi ojek online dengan menarget pasar yang tidak terjangkau oleh perusahaan aplikator besar,” ujar Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy, Kamis (23/3/2023).
Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinady turut mengapresiasi inovasi yang dilakukan Alpajek dalam menjawab kebutuhan transportasi masyarakat di Nagari Alahan Panjang. Audy berharap kedepannya bisa terjalin kerjasama antara Alpajek dan pemerintah daerah terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Nagara Alahan Panjang.
Founder Alpajek, Bayu menuturkan, setelah melalui proses pengembangan selama beberapa bulan, Alpajek kini bisa diunduh melalui aplikasi playstore. Alpajek menawarkan berbagai fitur yang bisa memudahkan pelanggan seperti, memesan ojek secara online, taksi online, pesan antar makanan, pengiriman barang, dan penyewaan kendaraan.
Sejak diluncurkan bulan lalu, hingga saat ini Alpajek sudah digunakan oleh lebih dari seribu pelanggan serta puluhan mitra dan masih akan terus bertambah mengingat respon positif yang ditunjukkan masyarakat. Bayu juga menyebutkan pihaknya masih akan terus melakukan pengembangan pada aplikasi Alpajek agar dapat memberikan pengalaman yang lebih lengkap dan memenuhi kebutuhan beragam pelanggan.
Masyarakat Alahan Panjang kini memiliki Alpajek sebagai alternatif transportasi pengiriman barang yang lebih terjangkau dan mudah diakses. Hal ini bisa menjadi contoh bahwa inovasi yang dilakukan Alpajek membuktikan teknologi bisa sangat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Kami ingin memberikan solusi transportasi yang terintegrasi dan mudah diakses oleh masyarakat. Dengan adanya fitur-fitur baru sesuai kebutuhan dan permintaan pelanggan,” tutup Bayu.
Penulis: Erdhi
Editor: Soleh.tn