Kolom Desa

Potret Kampung Bendar yang Warganya Berpenghasilan Miliaran Rupiah

Potret Kampung Bendar yang Warganya Berpenghasilan Miliaran Rupiah. Sumber; Inews.ID

Kolomdesa.com, Pati – Indonesia mempunyai beragam desa-desa unik, salah satunya adalah  Desa Bendar, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Desa Bendar merupakan kampung nelayan yang terkenal sebagai kampung miliarder yang banyak mendapat perhatian di media sosial.

Banyaknya rumah-rumah mewah di Desa Bendar membuat masyarakat sekitar berasumsi bahwa desa tersebut dihuni para miliarder. Di seantero Jawa Tengah, penyebutan Desa Bendar sebagai kampung miliarder telah menjadi perbincangan hangat.

Lalu apa yang membuat Desa Bendar dijuluki sebagai kampung miliarder? Hal itu dikarenakan maksimalnya hasil tangkapan melaut para nelayan di desa Bendar..

Kepala Desa Bendar, Topo, menjelaskan bahwa dulunya desa ini merupakan kawasan kumuh yang dihuni para nelayan. Sebuah kawasan yang tidak memiliki keistimewaan apapun dibandingkan desa lainnya.

Kebanyakan warganya masih miskin, hingga para nelayan kesulitan untuk mencari makan sehari-hari. Tidak seperti sekarang, yang mana usaha di bidang perikanan di Desa Bendar semakin berkembang sehingga berpengaruh terhadap kesejahteraan warga setempat.

‘’Dulu tidak seperti ini, desa kami tidak jauh berbeda dengan desa lainnya,’’ jelas kepala desa yang akrab dipanggil Pak Topo tersebut, dalam wawancara dengan kolomdesa, Kamis (30/05/2024).

Kiat Sukses Warga Kampung Bendar

Dalam rangka memajukan Desa Bendar, banyak cara dan langkah yang dilakukan oleh para nelayan. Sutopo menjelaskan, salah satu alasan para nelayan Desa Bendar bisa maju adalah berkat mengikuti bimbingan dari pemerintah daerah. Sebelum mendapat bimbingan, Desa Bendar sangat biasa saja. 

“Mudahnya akses bantuan atau pinjaman. Ada kerja sama antara nelayan dan perbankan, akhirnya masyarakat Desa Bendar berani mengambil resiko (berhutang),” ucap Sutopo.

Contoh pertama, dalam mengembangkan bisnisnya banyak nelayan setempat memutuskan untuk mengajukan pinjaman modal usaha ke bank setempat. Sebagian besar dari mereka ini juga kerap berinvestasi saham untuk kebutuhan perahu penangkap ikan. 

Selain itu, pengusaha lokal juga membuka restoran makanan laut dengan ragam kuliner yang khas. Hal ini membuktikan bahwa perkembangan Desa Bandar tidak hanya memajukan sektor perikanan saja, melainkan juga meningkatkan peluang industri kuliner yang menjadi objek wisata menarik untuk turis lokal atau mancanegara

Potret Kampung Bendar yang Warganya Berpenghasilan Miliaran Rupiah

Prosesi sedekah laut di Desa Bendar. Sumber; muria.suaramerdeka.com

Tradisi Sedekah Laut Desa Bendar ‘Larung Sesaji’

Selain itu, kesuksesan desa yang dikenal sebagai Nelayan sultan ini memiliki tradisi turun temurun dengan melaksanakan sedekah laut. Tradisi ini merupakan rangkaian upacara yang terdiri dari proses larung di tengah muara Laut Jawa dan kemudian dilanjutkan dengan acara hiburan tradisional dan karnaval.

Sutopo mengatakan, tradisi sedekah laut sudah ada sejak zaman dahulu. Tujuannya sebagai bentuk syukur karena diberikan keselamatan dan rizki bagi nelayan.

“Tujuan diadakannya Sedekah Laut sebagai cara bersyukur karena sudah diberikan rezeki, keselamatan bumi dan laut serta dihindarkan halangan apa-apa saat melaut,” pungkasnya.

Penulis; Kurnia

Editor; Rizal

Exit mobile version