Site icon Kolom Desa

Gempa Bumi Berkekuatan 5.6 Magnitudo Guncang Desa Tanjung Buka SP2

Desa Tanjung Buka SP2, Kecamatan Tanjung Palas Tengah, Bulungan. Warga Desa Tanjung Buka SP2 dibuat kaget, gempa bumi kekuatan 5.6 magnitudo hantam Tenggara Berau.

Desa Tanjung Buka SP2, Kecamatan Tanjung Palas Tengah, Bulungan. Warga Desa Tanjung Buka SP2 dibuat kaget, gempa bumi kekuatan 5.6 magnitudo hantam Tenggara Berau. Sumber: Istimewa

Kolomdesa.com, Berau – Gempa bumi dengan kekuatan 5.6 magnitudo mengguncang Desa Tanjung Buka SP2. Berdasarkan rilis dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terkini berasal dari 145 Kilometer (km) tenggara Kabupaten Berau, Provinsi Kaltim dengan kekuatan 5.6 Magnitudo dan titik koordinat 1.28 LU, 118.42 BT dan kedalaman 10 km.

Jangkauan guncangan gempa tersebut terasa hingga dibeberapa wilayah Kalimantan Utara (Kaltara) Tanjung Selor, Tarakan dan Bulungan. BMKG hingga saat ini masih melakukan analisis penyebat gempa gempa tersaebut.

“Iya terasa sampai Desa Tanjung Buka SP2, tidak tau itu gempannya darimana pusatnya,” kata salah satu warga Desa Tanjung Buka SP2, Sumarmi, Senin (16/09/2024).

Sumarmi menyampaikan bahwa gempa yang sempat terasa kurang lebih 5 hingga 7 detik tersebut sempat membuatnya kaget. Ia mengungkapkan saat gempa berlangsung, Ia sedang bersama anaknya rebahan diruang tamu rumah sambil menunggu pembeli mengunjungi warungnya.

“Pas kebetulan ada orang beli, kami kira getaran orang jalan karena rumah kami panggung. Kok goyangannya lumayan, ternyata gempa,” jelasnya.

Sumarmi menjelaskan bahwa gempa saat ini lebih terasa dibanding gempa beberapa waktu lalu. Gempa mengakibatkan semua lemari etalase dan barang-barang bergoyang dengan kencang.

Hal serupa juga disampaikan oleh Sugondo (60) warga Desa Tanjung Buka SP2. Ia mengatakan bahwa saat gempa berlangsung ia sedang mengendarai sepedah motor miliknya dan sempat hampir terjatuh.

“Tadi naik motor, terus terasa ‘sleyot-sleyot” ke kiri, saya hampir terjatuh, dan baru tahu kalau sedang gempa. Kayaknya dari arah timur, mungkin daerah berau,” ungkapnya.

Penulis : Devi arp
Editor : Danu

Exit mobile version