Tingkatkan Perekonomian Desa, BPDAS Agam Bagikan 6000 Bibit Buah

Penyerahan bantuan bibit oleh BPDAS kepada Pemerintah Desa. Sumber foto Minangkabaunews.com
Penyerahan bantuan bibit oleh BPDAS kepada Pemerintah Desa. Sumber foto Minangkabaunews.com

AGAM – Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Agam Kuantan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) membagikan bantuan 6000 bibit kepada enam desa pada Selasa (23/4/2024). Hal tersebut sebagai upaya meningkatkan perekonomian dan menjaga kelestarian lingkungan di desa.

“Kami dapat undangan dari Bapak Pj Bupati ke kantornya pada hari Kamis 18 April. Kami diintruksikan untuk menjemput bantuan tersebut ke kota Padang pada hari Jumat,” ucap Sekretaris Desa Tuapejat, Nobel.

Selain Desa Tuapejat, terdapa lima desa lainnya yang juga mendapatkan bantuan bibit tepatnya di wilayah Kecamatan Sipora Utara yakni Desa Sido Makmur, Desa Sipora Jaya, Desa Bukit Pamewa, Desa Goiso Oinan dan Desa Betumonga. Masing-masing desa mendapatkan 1000 bibit yang berupa tiga jenis buah yakni durian, alpukat dan mangga.

Lanjut Sekdes Tuapejat, bantuan ini diserahkan kepada masyarakat melalui kepala dusun yang ada di wilayah itu dengan harapan bantuan ini harus benar ditanam dan dirawat oleh masyarakat setempat.

“Meskipun bibit yang diterima itu tidak terlalu banyak, bibit itu harus dirawat baik-baik, jika ini berhasil pastinya akan menguntungkan dan meningkatkan perekonomian masyarakat setempat,” harapnya.

Pendistribusian bantuan bibit buah telah dilakukan sejak hari Selasa, 23 April 2024.

Penulis: Attori Alfi Shahrin
Editor: Danu

Print Friendly, PDF & Email
Ikuti berita Kolomdesa.com terupdate di:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *