Site icon Kolom Desa

Pasca Jalan Dibenahi, Desa Kembanglangit Jadi Jujugan Wisatawan

BATANG – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tidak hanya fokus pada perbaikan jalan provinsi, melainkan juga perbaikan pada jalan di 35 daerah tingkat dua. Salah satunya Desa Kembanglangit. Setelah dibenahi, Desa Kembanglangit menjadi tujuan wisata.

 

“Alhamdulillah, di tahun 2015 Pak Ganjar membangun akses jalan perbatasan Kabupaten Batang dan Kabupaten Banjarnegara ini. Setelah akses jalan baik itu, otomatis peningkatan ekonomi tumbuh,” ucap Kepala Desa Kembanglangit, Tumari.

 

Selain mempermudah akses penghubung, bantuan infrastruktur jalan tersebut juga jadi mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.

 

Dua jalur alternatif Batang-Banjarnegara yang dibangun diantaranya ruas jalan Bandar-Gerlang Kecamatan Bandar sepanjang 4,3 kilometer, dengan anggaran tahun 2015 sebesar Rp15 miliar.

 

Selain itu ada ruas jalan Deles-Sigemplong Kecamatan Bawang sepanjang 5 kilometer dengan anggaran tahun 2017 sebesar Rp9,5 miliar.

 

Pembangunan jalan tersebut selain mempermudah akses, juga menjadi sumbu ekonomi warga dengan memunculkan objek-objek wisata.

 

Sebelum dilalukan pembangunan jalan, Desa Kembanglangit langit merupakan desa yang sepi dengan perekonomian yang tidak berkembang.

 

“Jalan ini dulu bisa dikatakan sungai mati. Sehingga Desa Kembanglangit itu sepi dan dulunya desa miskin,” ungkap Tumari.

 

Hingga saat ini di sepanjang sisi Jalan Bandar-Gerlang banyak dibangun resto dan coffee shop yang ramai pengunjung apalagi saat weekend dan hari libur.

“Sekarang Desa Kembanglangit sudah menjadi desa semi mandiri. Sekitar 99 persen warga, terutama anak muda, tidak menganggur,” terang Tumari.

 

Pengelola Forest Kopi di Desa Kembanglangit, Nanang mengaku dengan dibangunnya jalan yang lebih baik mendorongnya untuk membuka usaha coffee shop yang juga bekerja sama dengan perhutani.

 

“Ide awal karena jalan sudah bagus, akhirnya buka resto dan coffee shop, Sekarang sudah merambah ke wisata. Dan, punya 60 karyawan dari warga lokal. Di sini juga muncul sejumlah coffee shop,” imbuhnya.

 

Sebagai informasi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sejak memimpin Jawa Tengah dari 2013 hingga kini sudah terbangun jalan sepanjang 6.724,29 kilometer jalan di kabupaten/ kota dibangun, direhabilitasi, atau ditingkatkan mutunya.

 

Penulis: Erdhi

Editor: Solehatun.M

Exit mobile version