Site icon Kolom Desa

BUMDes Berdikari Ewo Kembangkan Unit Usaha Furniture

Ilustrasi Furniture dari Bahan Kayu. Sumber Foto: pixabay.com

Ilustrasi Furniture dari Bahan Kayu. Sumber Foto: pixabay.com

NIAS SELATAN – BUMDes Berdikari Ewo milik Desa Ewo, Kecamatan Lolomatua, Kabupaten Nias Selatan, Sumatra Utara mengembangkan Badan Usaha Milik Desa melalui kerajinan masyarakat desa pada pengelolaan perlengkapan rumah tangga atau furniture.

 

 

Kepala Desa Ewo Martin Ndrura mengungkapkan, salah satu kekayaan Desa Ewo adalah kekayaan akan tanaman pepohonan. Sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan usaha dibidang furniture.

 

 

“Desa kami berada di lokasi yang cukup strategis untuk mendapatkan kayu, oleh karnanya BUMdes kami mengembangkan usaha perlengkapan rumah atau Mebel Dan semuanya bahanya murni dari kayu berupa kursi, meja, lemari, tempa tidur, dll,” ungkap Kepala Desa Ewo Martin Ndrura, Selasa (21/2/2023).

 

 

Ia menjelaskan, bahwasanya BUMDes mengambil peluang jasa mebel karena banyaknya pembangunan perumahan dan kebutuhan perabot rumah tangga keluarga di desa. Selain itu, adanya usaha yang dikelola oleh BUMDes dapat meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

 

 

“Saya berharap, usaha ini kan dapat berkembang dan nantinya dapat membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat serta dapat menopang perekonomian masyarakat setempat,”

 

 

Ia menambahkan, pendapatan dari hasil usaha BUMDes tersebut nantinya direncanakan untuk mengembangkan usaha lain yang dirasa dapat meningkatkan perkembangan BUMDes.

 

 

Penulis : Mukhlis

Editor : Ani

Exit mobile version