Site icon Kolom Desa

Wamendes Dorong Masyarakat untuk Gali Potensi Desa

DENPASAR – Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) Budi Arie Setiadi mendorong masyarakat untuk menggali potensi yang dimiliki desa. Ia mengatakan bahwa setiap desa memiliki nilai potensi yang mampu dikembangkan.


“Warga desa harus memiliki ide-ide kreatif dalam pengembangan potensi suatu desa. Sebab yang mengetahui potensi desa adalah warga desanya sendiri,” ujarnya saat berkunjung di Bali, Minggu (5/2/2023).


Menurutnya, desa- desa yang di klaim menjadi desa miskin hanyalah desa yang belum menemukan potensinya. Sehingga terhambat dalam pengembangan sektor finansial.


“Yang ada adalah desa yang belum menemukan potensi yang dimilikinya dan bagaimana mengelola potensinya,” tambahnya.


Tak hanya itu, Budi optimis bahwa semua desa di Bali dapat menemukan potensi yang memiliki nilai tawar tinggi, sehingga dampak ekonomi dapat dirasakan oleh masyarakatnya. Terlebih Bali memiliki banyak SDM yang kreatif. Ia mencontohkan salah satu wujud kreatifitas masyarakat Bali itu adalah diterimanya penghargaan sebagai Provinsi yang memiliki destinasi paling populer di dunia tahun 2023 versi Tripadvisor.


“Bali ini sudah world class. Orang-orangnya sudah siap, culture-nya mendukung dan masyarakatnya juga mendukung. Tinggal cari kreativitas-kreativitas baru sehingga orang terus datang,” pungkasnya.


Penulis: Rizal
Editor: Ani

Exit mobile version